Riauviral.com. Meranti – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah hukumnya, Tim RAGA Polres Kepulauan Meranti, Polda Riau, kembali melaksanakan patroli malam di sejumlah titik rawan pada Sabtu (1/11/2025).
Patroli yang dimulai sejak pukul 20.00 WIB ini dipimpin langsung oleh Kabag Ops Polres Kepulauan Meranti Kompol Syahrizal, bersama Padal Ipda Hendiyanto dan Katim Bripka Elva Dison, serta 20 personel gabungan dari Reskrim dan Samapta.
Kegiatan difokuskan pada pencegahan premanisme dan aktivitas geng motor yang berpotensi mengganggu kenyamanan serta keamanan masyarakat di Kota Selatpanjang.
Kapolres Kepulauan Meranti, AKBP Aldi Alfa Faroqi SH SIK MH, melalui Kabag Ops Kompol Syahrizal, menjelaskan bahwa patroli Tim RAGA merupakan kegiatan rutin dalam rangka menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, terutama pada malam akhir pekan.
“Patroli ini merupakan langkah preemtif dan preventif untuk menekan gangguan keamanan, seperti aksi premanisme dan geng motor. Tim RAGA juga melakukan imbauan kepada masyarakat dan pemeriksaan di lokasi-lokasi yang dianggap rawan,” ujar Kompol Syahrizal.
Adapun rute patroli meliputi sejumlah titik strategis di Kota Selatpanjang, seperti Jalan Pembangunan I, Jalan Diponegoro, Jalan Nelayan, Jalan Puskesmas, Jalan Tebing Tinggi, dan Jalan Merdeka. Petugas juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada warga agar tetap waspada dan berperan aktif menjaga keamanan lingkungan.
“Selama kegiatan berlangsung, situasi berjalan aman dan kondusif. Tidak ditemukan adanya tindakan premanisme maupun aktivitas geng motor,” ungkapnya.
Selain berpatroli, personel Tim RAGA juga melakukan dialog dengan warga dan kelompok masyarakat untuk memperkuat kesadaran hukum serta menumbuhkan kepedulian terhadap keamanan lingkungan sekitar.
“Polri akan terus hadir di tengah masyarakat, terutama pada jam-jam rawan, untuk memastikan masyarakat merasa aman dan nyaman saat beraktivitas di malam hari,” tutup Kompol Syahrizal.***
Editor…zamri.
